Kamis, 29 Maret 2012

Tips

@kwaliqoela: Tips : angkak yg biasa dibuat bumbu chiarsiu ternyata bermanfaat u me^kan trombosit penderita dbd *lbh enak gak usah sakit mkn dimsum cakar


Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Rabu, 28 Maret 2012

Kue Lumpur kW@liQoela

Kuning telur 6 putih telur 4, gula pasir 2 ons, di kocok sampai kental, masukkan kentang kukus tumbuk 250 gr, kocok pelan, tambahkan terigu 250 gr dan santan kental 700 ml. Terakhir mentega cair kira2 50 gr.
Jangan lupa garam sama vanili nya...
Tips : wajan hrs d alas loyang, oles minyak ckp banyak..
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Tips #3

@kwaliqoela: Menggoreng : pastikan minyak sdh panas saat memasukkan bhn. Dg minyak yg msh dingin, hsl gorengan tidak akan bs kering dan matang sempurna.


Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Tips

@kwaliqoela: merebus pasta : nggak usah pake minyak. Cukup garam saja, masukkan ke air es begitu pasta telah matang sempurna (msh kenyal/aldente).


Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Tweet from @kwaliqoela

@kwaliqoela: merebus telur : bljr dr wrg susu, telur msk panci sejak air msh dingin, klo mau 1/2 mtg, matikan api ktk air mulai meletup. Diamkan sbtr.


Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Minggu, 26 Februari 2012

Mimpiku, Penganan Tradisional Mendunia

Lagi nonton Arirang, saluran televisi Korea. Mereka punya jadah juga, proses pembuatannya sangat hygine, pakai palu besar terbuat dari kayu, para moms memukul adonan hingga lembut, lalu dicampur dengan semacam rumput laut. Lalu setelah lembut, adonan dicetak dalam cetakan yang mungil dan bermotif cantik (seperti cetakan kue ku yg bermotif tapi kayunya memanjang kemudian dipotong se ukuran satu suapan).
Berikutnya, membuat semacam yangko atau kue moci. Tangan-tangan yang membuat adalah tangan-tangan ibu2 yang bersih, bukan seperti produksi masal di Sukabumi, dikerjakan bapak-bapak dengan keringat menetes yang sangat mungkin meluncur menambah rasa adonan...
Kue-kue itu masuk ke sebuah bakery. Pembeli memilih kue-kue yang diinginkan. Karena semua kue diselesaikan dengan sentuhan rasa dan tampilan yg memesona. Kemasan pun di buat mewah, dr kotak keemasan.
Korea adalah negara industri, seperti juga Jepang. Tapi tradisi mereka tidak pupus. Setiap tindakan berdasar pada filosofi keyakinan budaya mereka.
Sesungguhnya mana yang lebih dulu, berjaya sebagai negara industri dan kemudian memperbaiki jati diri, atau jati diri dulu baru merayap menjadi negara industri?
Mimpi kW@liQoela : penganan tradisional beserta tradisi Indonesia, akan mendunia.
26 Februari 2012
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

Sabtu, 07 Mei 2011

PAN SEARED SESAME TUNA WITH GREEN PAPAYA SALAD THAI DRESSING

Bahan :

120 gr Tuna segar
Garam
Lada Putih
Air Jeruk Nipis
Wijen
Biji Poppy
Peterseli cincang
Irisan pepaya hijau
Daun Ketumbar
Irisan Cabe Merah
Irisan Bawang Merah

Thai Dressing :
Bawang merah cincang
Daun Ketumbar
irisan Jahe
Irisan daun jeruk
Irisan cabe merah
cuka
Gula
Saos Ikan
Air Jeruk Nipis

Cara Membuat :

Bumbui Tuna dengan garam, merica dan jeruk nipis
Lumuri Tuna dengan wijen, poppy dan peterseli

Panaskan Wajan dengan cukup minyak (jangan terlalu banyak)
sampai benar benar panas,
masak Tuna di kedua sisi (tunggu satu sisi kering, baru dibalik)
Angkat jika sudah matang.
Iris Tuna menjadi beberapa bagian.

Salad :

Campurkan bahan salan dan sausnya dalam mangkuk sampai merata.
Taruh di piring,
Letakkan Tuna diatas, salad.
Hias dengan daun ketumbar.
Tuang sisa Saus ke pinggi piring.

PIE CAPPUCINO

Bahan Kulit Pie
150 gr biskuit marie, ditumbuk halus
100 gr mentega lelehkan
3 lembar keju chedar

Isi:
1/2 bungkus agar-agar
200 ml air
250 ml susu cair
3 sdm gula
1 sdm coklat bubuk
1 sdt kopi instan

Garnish/hiasan :
50 gr dark cooking chocolate, tim
50 gr white cooking chocolate, tim
Strawberry atau topping lain.

Cara Membuat kulit Pie :
Campur biskuit halus dengan mentega.
Aduk hingga tercampur rata.
Tekan-tekan adonan dalam cetakan pie,
hingga tertutup sepurna.
Letakkan keju chedar yang sudah dipotong
sesuai ukuran dasar kulit pie.
Simpan di freesher

Cara Membuat Isi :
Campur gula, agar dan bubuk coklat.
Larutkan dalam air dan susu.
Masak dengan api sedang sambil terus diaduk.
Biarkan mendidih.
Tunggu sampai agak dingin.
Tuang ke dalam cetakan berisi kulit pie
Dinginkan sempurna

Penyelesaian :
Keluarkan Pie dari cetakan Garnish dengan coklat tim.

Tips :
Jangan memindahkan agar sampai cukup membeku.
Campuran gula dan agar, akan memudahkan pelarutan.

Selasa, 30 Juni 2009

Setti Family, Brebes

Orang bilang :
1. enak
2. Udang bakar batu dan Sate Kepala Cumi nya boleh dicoba
3. Kepiting kremes dan Bandeng Pepes Bakar juga boleh dicoba.
4. Luas 8000 meter dengan bentuk gubuk-gubuk tradisional

Senin, 25 Mei 2009

Favorite Links

http://goodenuff2eatsee.blogspot.com/
http://annevijaya.com/
http://bakingfun-suzie.blogspot.com/
http://cakecentral.com/
http://cakesbyanitha.blogspot.com/
http://dapuramatir.blogspot.com/
http://edible-photo.blogspot.com/
http://foodolution.com/
http://jajananrumah.blogspot.com/
http://kitchencraft-shop.blog.com/
http://last-bite.blogspot.com/
http://pieceofmycake.blogspot.com/
http://popocreation.blogspot.com/
http://spliceandlore.blogspot.com/
http://sweetthings-toronto.blogspot.com/
http://www.bakedecoratecelebrate.com/
http://www.cake-of-love.blogspot.com/
http://www.cakeamerica.com/
http://www.cupcakeartists.blogspot.com/
http://www.cutest-baby-shower-ideas.com/
http://www.dauntehlevi.blogspot.com/
http://www.ikobana.blogspot.com/
http://www.liongcakes.co.cc/
http://www.maisiefantaisie.co.uk/birthday-and-celebration-cakes.html
http://www.ncc-indonesia.com/
http://www.pabrikcokelat.blogspot.com/
http://www.sugarliciousonline.com/
http://www.titanbaking.com/
http://www.wilton.com/
http://joriskitchen.blogspot.com/
http://dapoerkoe.blogspot.com/
Kemarin,
kami sempatkan jalan-jalan pagi ke pasar penuh memori (1962 - 1972)
Prembaen Semarang...
Senangnya melihat pasar tradisional yang full ikan segar dan sayur mayur lokal.
Begitu mata menangkap berbakul-bakul ikan, kenangan masa lalu membuat eyang menuju setumpuk belanak segar yang hmmmmm ..... Belanak setengah kilo berpindah tangan. Jalan 25 meter, ada udang yang sekilo isinya 30 an, setengahnya seharga 30 ribu (lha koq sama dengan di Sala...). Tapi dengan asumsi pasti lebih segar, berpindahlan juga si udang ke keranjang. Lalu... lalu ada cumi kecil-kecil hitam yang kalau digoreng se tinta-tintanya gurihnya tak alang kepalang. Setengah kilo 10 ribu, pindah juga... Ditambah dengan aneka sayur untuk sup dan kecambah kecil yang besar untuk di oseng pedas. Lengkaplah sudah belanjaan, dan kami pulang. Sayang, dendeng udang tidak ditemukan.
Sampai dirumah, total jendral 60 ribu melayang, tergantikan dengan menu komplit setara 200 ribu di restoran klas menengah.
Tapi... koq harganya gak beda jauh dengan belanja sea food di Pasar Gede Sala ya? Apa biaya distribusi tidak digantikan? Waktu itu, seminggu yang lalu, dengan 50 ribu kami dapatkan
seperempat udang ukuran 30
satu kilo oyster atau srimping
satu buah kepiting ukuran sedang
dan 2 buah ikan belanak
Wak.... Satu yang jadi PR sekarang ini,
gimana cara penduduk pesisir dan nelayan menghindar dari hantu kolesterol dan penyempitan pembuluh darah... :(

Senin, 06 April 2009

Puding Ubi Ungu dan Labu Jepang



Bahan :
1 bungkus agar-agar bubuk
1/2 gelas gula pasir
4 gelas air/susu
100 gr Labu Kukus dihaluskan
100 gr Ubi Ungu (bisa juga ubi orange atau warna lain) dihaluskan

Cara Membuat :
1. Campur agar-agar dan gula
2. Masukkan dalam air/susu, didihkan
3. Bagi 2 bagian
4. Satu bagian dicampur dengan Labu Kukus, satu bagian lagi dengan Ubi Ungu
5. Cetak, dinginkan

Tips: anak2 suka puding ini, bisa dimakan dengan vla buah atau susu.

Serabi Pizza



Bahan:

2 butir telur ayam
200 gr tepung terigu
1 sdt ragi instan (fermipan)
3 sdm gula pasir
1 sdt garam
sedikit merica
1 gelas susu hangat
3 sdm mentega

Sosis Sapi/Ayam
Bawang Bombay cincang
Keju Mozarela
Basil dan Oregano (jika suka)

Cara Membuat :
1. Kocok lepas telur
2. Campur Terigu, ragi instan, garam, merica.
3. Masukkan terigu ke dalam telur, aduk rata, tambahkan susu
4. Diamkan selama kurang lebih satu jam
5. Tambahkan mentega aduk rata
6. Siapkan wajah teflon diameter 10 cm atau wajan serabi, panaskan
7. Tuang setengah tinggi wajan (atau selera)
8. Tutup, biarkan setengah matang
9. Susun sosis, bawang cincang, Keju Parut, Basil Oregano dan Saus Tomat Sambal.
10. Tutup, biarkan matang.

Tips : api jangan terlalu besar karena nanti bawah gosong atas belum sempurna.

Apple Pie



Kulit :
200 gr tepung terigu
2 sdm susu bubuk
125 gr mentega tawar
50 gr gula halus
1 kuning telur
2 sdm air es

Cara Membuat :
1. Terigu, Mentega Tawar dan gula halus dicampur dengan tehnik memotong sampai berbulir-bulir
2. Masukkan telur dan air es. Aduk rata.
3. Bagi dua bagian, masing-masing giling tipis.

Isi :
4 buah apel hijau (lebih baik yang rasanya agak masam. diiris membujur tipis
100 gr gula castor (bisa diganti gula pasir yang dimasukkan ke plastik lalu di tumbuk kasar)
1 sdm bubuk kayu manis
1 sdt bubuk pala
3 sdm mentega beku

Cara Membuat :
1. Satu Bagian Kulit di letakkan didasar loyang pie, rapihkan.
2. Tuang bahan isi yang sudah dicampur
3. Tutup dengan satu bagian kulit lagi, rapikan pinggirnya, tusuk dengan garpu atau tusuk gigi di beberapa tempat
4. Oleskan satu kuning telur kocok dan mentega, agar pie mengkilat
5. Panggang 45 menit 175 derajat celcius

Tips :
a. Aduk dengan tehnik memotong dapat menggunakan 2 buah pisau atau 2 buah sendok (gunakan gagangnya)
b. Air es bisa diganti dengan susu dingin (penggunaan susu bubuk dihilangkan)
c. Cara menggiling kulit dilapis dengan kertas roti, supaya mudah dan tidak lengket.

Rabu, 28 Januari 2009

Soto dan Soup

Macaroni Soup de Luxe

Tom Yam Goong

Bahan :
200 gr udang
200 gr cumi
200 gr ikan *gurame/kakap laut
200 gr jamur merang
1500 ml air

Bumbu Halus :
Bawang merah 3 btr
Bawang putih 2 siung
Cabe merah 2 btg

Bumbu Lain :
Air asam 3 sdm
Lengkuas, Jahe, Sere, Salam , Daun Jeruk Purut
Kecap Ikan
Garam dan gula secukupnya

Cabe rawit 20 btr
Daun ketumbar dicincang
Air jeruk nipis 2 sdm

Cara Membuat :

Kupas Udang, sisihkan
Rebus kulit udang dalam air, didihkan, saring, simpan kaldunya
Bumbu Halus ditumis dengan sedikit minyak
Masukkan ke Kaldu Udang
Tambahkan bumbu lain
Didihkan...
Masukkan udang, cumi, ikan dan jamur
Masukkan cabe rawit
Angkat
Taburi daun tumbar dan air jeruk Nipis


Minggu, 04 Januari 2009

MENJAWAB TANTANGAN

Seorang teman mengajukan sebuah tantangan sekitar tiga bulan yang lalu.
Mampu tidak kamu menggantikan posisi supplier coklatku?
Daripada aku mesti pesan jauh-jauh dari Surabaya?
Lalu? Mengapa tidak......
Sesuatu yang bisa dipelajari kenapa takut gagal untuk memulai?
Inilah jawabnya....

Senin, 31 Desember 2007

Wiener Schnitsel

Bahan
4 potong daging has masing-masing 125 gr
Air jeruk lemon
Garam dan merica
Putih Telur
Tepung Panir
Minyak Goreng

Cara Membuat
Daging dipukul-pukul dengan pemukul daging sampai memar dan empuk, lumuri dengan campuran air jeruk, merica dan garam
Diamkan kira-kira 1/4 jam, lalu celup ke dalam putih telur, gulingkan ke tepung panir.
Goreng dengan minyak panas sampai berwarna kuning kecoklatan.
Angkat, tiriskan.
Hidangkan panas-panas dengan kentang goreng dan salad campur.

He Kiu (Udang Goreng Isi Daging Asap)

Bahan
10 udang besar
5 lembar daging asap
garam dan merica

Adonan tepung pencelup
100 gr tepung terigu
2 sdm tepung ketan
1/2 sdt baking powder
180 cc air, semua disatukan sampai rata

Cara Membuat
Udang dikupas, tinggalkan ekornya, belah punggungnya sampai udang melebar, buang kotorannya
Udang dilumuri dengan merica/garam, isi dengan1/2 lembar daging asap.
Tutup kembali.
Celup ke dalam adonan pencelup, lalu goreng sampai matang.
Dihidangkan dengan mostard dan saus tomat.

Macaroni Soup de Luxe

Bakso Ayam
1 ons filet ayam
1 ons udang yang sudah dikupas
1 sdm tepung kanji
gula, garam, merica
1/2 butir telur ayam (atau kuningnya saja)

Bahan Lainnya
2 wortel, iris persegi kecil atau sesuai selera
1 ons jamur champignon segar
50 gr bawang bombai iris persegi kecil
2 sdm margarin
1 ons kacang polong beku
garam, sedikit gula, merica, pala
2 kaldu blok rasa ayam
1 ons makaroni, rebus sampai matang

Cara membuat

Bahan untuk bakso digiling, kemudian aduk dan pulung bulat kecil. Sisihkan

Bawang ditumis dengan margarin sampai layu, bubuhi kaldu, didihkan, masukkan bakso ayam.
Jika sudah terapung, angkat, masukkan irisan wortel, didihkan beberapa saat sampai wortelnya matang, lalu masukkan jamur yang sudah dibelah 4 dan ditumis sebentar dengan margarin, bubuhi bumbu, masukkan baksonya, makaroni rebus, dan kacang polong.
Rasakan, hidangkan sedang panas-panas.

Minggu, 30 Desember 2007

jaPAneSe Chesse caKe

Campur dan Ayak:
50 gr tepung terigu
25 gr tepung maizena
25 gr susu bubuk


Bahan:
60 gr mentega
(jika pakai mentega tawar tambahkan 1/8 sdt garam)
250 gr cream cheese, biarkan pada suhu ruang
120 ml whip cream
110 gr kuning telur
1 bh kulit jeruk lemon parut
150 gr putih telur
125 gr gula pasir halus
2 sdt air jeruk lemon

Topping:
2 sdm selai apricot /glazing jelly
(boleh jg pakai selai strawberry/blueberry)
2 sdm air


Cara Membuatnya:
Siapkan loyang, alasi kertas roti. Pasang oven 150° C. Masukkan alas loyang yang diisi air ke dalam oven.
Campur mentega, cream cheese dan whip cream dalam wadah. Didihkan dengan api kecil, aduk hingga lembut, angkat dari api.
Masukkan campuran tepung, aduk rata. Masukkan kuning telur, aduk rata.
Masukkan kulit jeruk lemon, aduk rata, sisihkan.
Kocok putih telur hingga berbusa, masukkan air jeruk lemon & gula sedikit demi sedikit sambil terus dikocok sampai terbentuk kerucut-kerucut tumpul (soft peak).
Tuang 1/3 adonan putih telur ke adonan cream cheese, aduk rata. Tuang campuran ini ke sisa adonan putih telur, aduk rata. Tuang adonan ke loyang, panggang dengan cara au bain marie, kurang lebih 75 menit sampai permukaan matang, kuning keemasan. Keluarkan dari oven.
Setelah benar-benar dingin, lepaskan cake dari loyang. Panaskan selai apricot dan air, oleskan ke permukaan cheesecake.

Catt. :
Kue lezat wajib coba
Bisa untuk di wira usahakan
Satu resep ini bisa utk 2 loyang oval, bisa juga di loyang Ø 22 cm.
Taruh kue di rak atas oven, supaya permukaan kue bisa kecoklatan bersamaan dgn waktu matangnya kue, tanpa menggunakan api atas.
Pertama kali boleh menggunakan api 160° C, tapi setelah kue mengembang kurangi suhu menjadi 150° agak kue tidak pecah permukaannya.
Keluarkan cake setelah dingin, karena kalo masih panas permukaan cake cenderung lengket, jadi beresiko utk dibalik.
Sekitar 1 jam pemanggangan, air au bain marie biasanya sudah berkurang. Tambahkan lagi air panas, jangan air dingin, karena nanti suhu oven bisa turun drastis.
Setelah matang, biarkan dingin di dalam oven, agar suhu tidak turun drastis yg bisa menyebabkan kue turun banyak permukaannya

Klapertart Cokelat

BAHAN ;
2 btr telur ayam
250 gr gula pasir
100 gr tepung maizena
75 ml susu kental manis
½ sdt vanili bubuk
50 gr dark chocolate, lelehkan
25 gr coklat bubuk
600 ml air kelapa muda
300 gr daging kelapa muda, serut memanjang

2 putih telur ayam, kocok kaku
25 gr kismis
30 gr kenari kupas panggang


CARA MEMBUAT :

Kocok telur & gula hingga gula larut, masukkan maizena susu kental manis, vanili, aduk rata. Tambahkan dark chocolate & coklat bubuk, aduk rata. Sisihkan.
Jerang air & daging kelapa muda hingga mendidih sambil di aduk2. Kecilkan api.
Masukkan adonan telur sambil terus di aduk2 hingga matang & mengental. Angkat.
Tuang ke dalam pyrex volume 200 ml yg sudah dibasahi air, ratakan.
Tuang putih telur kocok di atasnya, ratakan.Taburi kismis & kenari. Panggang dgn suhu 180°C selama 25 menit hingga matang.
Setelah dingin, masukkan ke dalam kulkas. Sajikan dingin.

Chocho

Finishing chocolate modelling dengan hair dryer supaya keliatan lebih shiny

Sacher Torte


Bahan A :
100 gr gula pasir
125 gr marzipan
100 gr mentega tawar
120 gr kuning telur
50 ml simple syrup
½ sdt almond flavor (boleh sampe 1 sdt kalo mau aroma almond-nya lebih kuat)

Bahan B (ayak):
150 gr terigu
30 gr coklat bubuk
½ sdt baking powder

Bahan C :
180 gr putih telur

Olesan :
125 gr selai raspberry
125 gr apricot glaze

Cover :
chocolate modeling
dark ganache

Hiasan :
dark chocolate candy

Cara Membuat :
Kocok bahan A bersamaan, tambahkan bahan B, aduk rata, sisihkan.
Kocok bahan C hingga soft peak, campur dgn adonan no. 1 dgn cara dipancing, tuang ke dalam loyang yg sudah dioles mentega & dialasi kertas.
Panggang dgn suhu 180°C selama 30 menit. Setelah matang dinginkan.
Cake dibelah 2, oles dgn selai raspberry, tutup dgn belahan cake yg 1-nya, ratakan bagian atasnya, oles bagian luar dgn apricot glaze, dinginkan di freezer.
Tutup cake dgn chocolate modeling, siram dgn ganache hingga rata, beri tulisan, hias dgn chocolate.

Taiwan Bread


Bahan A :
1000 gr tepung cakra
10 gr yeast
200 cc fresh milk
6 btr telur
100 gr air

Bahan B :
440 gr gula halus
20 gr garam
40 gr susu full cream
20 gr madu
10 gr improver
1000 gr tepung cakra
10 gr yeast

Bahan C :
600 cc air dingin

Bahan D :
240 gr butter


Cara Membuat :
Masukkan bahan A dalam 1 wadah, aduk hingga rata, angkat & istirahatkan selama 40 menit.
Masukkan kembali ke dalam mixer & tambahkan bahan B & ½ bagian bahan C, aduk
Hingga rata, sambil +kan sisa bahan C sedikit demi sedikit.
Tambahkan bahan D, aduk hingga rata & kalis, angkat, istirahatkan 20 menit.
Bagi adonan masing2 @60 gr, kemudian istirahatkan 20 menit lagi. Isikan adonan dgn filling roti & buat dgn ber-macam2 bentuk.
Proofing/steam bentukan roti selam 45 menit hingga mengembang. Panggang roti dgn suhu atas 220°C & suhu api bawah 200°C.

Praline Filling

Bahan :
Mercolade White Chocolate (cairkan)

Isi A :
2 gr kopi instant
1 sdm air panas
50 gr glucose
Kalau ada ditambah sedikit Kahlua

Isi B :
25 gr glucose
25-50 cc kirschwasser (bisa diganti liqueur lain)

Cara Membuat :
Bentuk kulit praline dgn Mercolade White Chocolate dalam cetakan
Larutkan kopi dgn air, campur dgn glucose, aduk hingga sedikit mencair (berlaku sam u/ isi B)
Isikan ke dalam kulit praline, tutup lagi dgn sisa Mercolade White cair
Dinginkan di freezer

DuoTone Rainbow

Bahan :
500 gr Mercolade Duotone Rainbow
100 gr Kellogs Crispy
200 gr Mercolate White Chocolate, cairkan
200 gr Mercolade Dark Chocolate, cairkan
200 gr Merco Whip

Cara Membuat :
Serut Mercolade Duotone Rainbow, bentuk lingkaran dgn Ø 5 cm dgn variasi warna rainbow
Isi dasarnya dgn Mercolade Dark cair setebal 0,5 cm
Isi dgn crispy ½ bagian, lalu tuang Mercolade White cair di atasnnya
Tutup bagian atasnya dgn Merco Whip


Minggu, 16 Desember 2007

Oliebolen

Bahan
250 gr terigu
2 sdt baking powder
200 cc susu
1/2 sdt garam
1 telur ayam
100 gr kismis
50 gr sukade iris

Cara Membuat :
Semua bahan disatukan, bubuhi susu dan telur yang sudah dikocok lepas. Ratakan lalu goreng.
Tiap kali menggoreng sendok dicelupkan ke minyak. Dihidangkan dengan taburan gula halus

Christmas Stolen

Bahan 75 gr sultana, potong-potong
50 gr kismis, potong-potong
3 sdm rhum
375 gr tepung terigu protein tinggi
1/2 sdt garam
50 gr gula pasir
1 sdt kayumanis bubuk
1 bungkus ragi instan
175 ml susu cair
50 gr mentega leleh
1 butir telur
50 gr almon, sangrai, cincang.

Bahan filling (aduk rata, pulung panjang)
100 gr almon, haluskan
100 gr gula tepung
1/2 sdt air jeruk lemon
1/2 butir telur
2 sdm susu evaporated u/ olesan

Cara Membuat :
Panaskan ven 180 derajac C
Rendan sultana dan kismis dalam rhum. Sisihkan
Ayak tepung terigu dan garam. Tambahkan gula pasir dan kayu manis bubuk. Aduk rata
Tuang campuran ragi dan susu cair. Uleni sampai kalis. Diamkan 1 jam
Masukkan mentega leleh dan telur. Uleni terus. Diamkan 1 jam.
Pipihkan. Tambahkan buah-buahan yang sudah direndam rhum dan almond. Aduk rata. Bagi adonan menjadi 2 bagian.
Giling tiap bagian. Letakkan filling. Gulung 3 gulungan. Diamkan 30 menit. Oles dengan bahan olesan. Oven 30 ' 180'C

Untuk 24 potong

Rich Fruit Cake

Bahan
275 gr margarin
100 gr gula palem
150 gr gula pasir
50 gr selai jeruk
8 kuning telur
4 putih telur
275 gr tepung terigu protein sedang
1 sdt baking powder
100 ml jus apel
100 gr aprikot kering, potong kotak kecil
100 gr sultana, potong kotak kecil
100 gr kismis, potong kotak kecil
100 gr fruit mix, potong kotak kecil
100 gr kurma, potong kotak kecil
100 gr kacang mede, cincang kasar
1 sdm kulit jeruk lemon parut

Bahan Glasur
2 putih telur
200 gr gula tepung
1 sdt air jeruk lemon

Bahan Topping
25 gr aprikot kering

Cara Membuat
  1. Cake : kocok margarin, gula palem dan gula pasir sampai lembut. Masukkan selai jeruk. Kocok rata. Tambahkan telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil diayak dan dikocok rata.
  2. Masukkan sisa tepung terigu dan bking power bergantian dengan jus apel sambil diayak dan dikocok perlahan.
  3. Masukkan campuran buah kering dan kulit jeruk lemon. Aduk rata.
  4. Tuang i loyang tulban diameter 24 cm yang dioles margarin
  5. Oven 15 menit dengan suhu 190 derajat celcius. Turunkan suhunya 180 derajat celcius. Oven lagi 40 menit
  6. Glasur : kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan gula tepung sedikit-sedikit sambil dikocok sampai kental. Masukkan air jeruk lemon. Kocok rata.
  7. Hias dengan glasur dan aprikot kering.

Minggu, 09 Desember 2007

Roti Kukus Udang

Bahan
Roti tawar tanpa kulit 10 lbr cabik-cabik
Udang ukuran sedang 200 gr kupas cincang
Kaldu blok secukupnya
Susu segar 100 ml
Wortel 100 ml serut
jagung manis pipil 2 sdm
Bawang daun 2 batang iris halus
Bawang bombay 50 gr cincang
Bawang putih 2 siung cincang
Margarin 2 sdm, setengah untuk olesan
Garam secukupnya

Cara membuat
  1. Campur roti dan susu, aduk-aduk hingga tercampur rata
  2. Panaskan margarin, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan udang cincang, aduk hingga berubah warna.
  3. Masukkan campuran roti, Kaldu blok, wortel, jagung masnis dan bawang daun. Aduk rata
  4. Tambahkan garam, masak hingga kesat. Angkat
  5. Masukkan adonan dalam cetakan yang telah dioles margarin
  6. Kukus hingga matang. Angkat Keluarkan dari cetakan
  7. Sajikan dengan saus tomat

Sarang Burung Isi Daging

Bahan
Mi Telur 150 fr
Air 500 ml
Telur puyuh 5 butir, rebus, kupas, belah 2 bagian
Daging sapi cincang 75 gr
Telur ayam 1 butir
Paprika merah 50 gr cincang
Bawang merah 3 butir, iris halus
Bawang putih 2 siung iris halus
Kaldu Blok secukupnya
Margarin 1 sdm
Minyak goreng 500 ml
Kecap manis 1 sdm
Kecap asin 1/2 sdt
Garam secukupnya, bila perlu

Cara Membuat
  1. Didihkan air dan 3 sdm minyak goreng, masukkan mi, rebus hingga setengah matang. Angkat dan tiriskan
  2. Isi : Panaskan margarin, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan daging sapi cincang, masak hingga berubah warna
  3. Tambahkan paprika, kecap manis, kecap asin dan garam serta sedikit kaldu blok
  4. Siapkan cetakan sarang burung, masukkan mi secukupnya. Goreng hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan
  5. Ambil 1 buah sarang burung mi, beri isi secukupnya, letakkan 1 potong telur puyuh diatasnya.
  6. Sajikan.

Sabtu, 08 Desember 2007

Kentang Panggang

Bahan
Kentang ukuran sedang 10 buah
Margarin 50 gr
Ayam cincang 200 g
Krim kental 200 ml
Telur ayam 1 butir kocok lepas
Keju permesan 50 gr serut kasar
Bawang putih 2 siung cincang halus
Pala bubuk 1/4 sdt
Bawang bombay cincang 2 sdm
Peterseli cincang 1 sdm

Cara Membuat
Cuci bersih kentang, keruk tengahnya menyerupai mangkuk Sisihkan.
Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum
masukkan ayam cincang, aduk rata. Tuangi krim kental, masak hingga mendidih. Tambahkan keju, pala aduk rata
Ambil setengah bagian adonan masukkan telur kocok, aduk rata. Tuangkan lagi ke dalam adonan. masak kembali hingga matang. Angkat.
isikan adonan daging ayam ke dalam kentang, ratakan
Atur kentang dalam loyang, panggang dalam oven bersuhu 160 ' 25'

Senin, 03 Desember 2007

Talam Lapis Ayam

Bahan isi :
75 gr paha ayam fillet
1 batang serai, memarkan
1 lbr daun salam
1/4 sdt garam
1/2 sdt ketumbar bubuk
100 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1 buah cabai merah, buang biji, iris halus, goreng

Bumbu halus :
2 btr bwang merah
1 sg bawang putih
1 btr kemiri
1/4 sdt gula merah
3 butir ebi, sangrai

Bahan Talam I
75 gr tepung beras
100 gr air mendidih
30 gr tepung beras
40 gr tepung sagu
4 sdt gula pasri
1 1/4 sdt garam
375 ml santan dari 1/2 butir kelapa

Bahan Talam II
200 ml santan hangat dari 1/2 butir kelapa
1/4 sdt garam
35 gr tepung beras
1 1/2 sdm tepung sagu
1 1/2 sdt wijen sangrai

Cara membuat :
Isi : rebus ayam, bumbu halus, serai, daun salam, garam, ketumbar, dan santan sambil diaduk sampai mendidih. Angkat. Suwir-suwir
Tambahkan cabai. masak lagi sampai meresap. Sisihkan
Talam I : tuang air mendidih ke dalam tepung beras. Aduk rata. Masukkan tepung beras, tepung sagu, gula pasir, garam dan santan. Aduk rata
Tuang sedikit ke dalam cetakan talam. kukus 10 menit. tabur isi. Tuang lagi adonan. kukus 10 menit.
Aduk rata bahan talam II kecuali wijen. Tuang adonan talam II ke atas talam I. Tabur wijen. Kukus 15 menit sampai matang.

untuk 27 buah

Talam Lapis Nangka

Bahan I
500 ml santan dari 1 butir kelapa
125 gr gula pasir
50 ml air suji dari 30 lembar daun suji
1/4 sdt garam
1 lbr daun pandan
3 tetes pewarna hijau
125 gr tepung beras
40 gr tepung sagu

Bahan II
1 1/2 sdm tepung beras
40 ml air panas
225 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1/2 sdt garam
40 gr tepung sagu
4 buah (80 gr) nangka, potong kotak kecil

Cara membuat :
Bahan I : rebus santan, gula pasir, air suji, garam, daun pandan dan pewarna hijau sambil diaduk rata sampai mendidih. Saring.
Setelah hangat, tuang dalam campuran tepung beras dan tepung sagu sedikit-sedikit sambil diuleni sampai licin.
Tuang ke dalam cucing plastik setinggi 3/4 cetakan. Kukus 20 menit dengan api sedang
Bahan II: aduk rata tepung beras dan air panas. Masukkan santan, garan dan tepung sagu. Aduk rata
Tuang ke atas bahan I. Tabur nangka. Kukus 10 menit sampai matang

Untuk 32 buah

Jumat, 30 November 2007

Asinan Buah

Bahan
300 gr daging pepaya mengkal, iris tipis
300 gr bengkuang, iris tipis
400 gr kedondong, potong-potong memanjang
400 gr salak bali, ambil daging buahnya, potong 2
200 gr ubi merah, kupas, iris tipis
200 gr nanas, kupas potong melintang tebal 4 cm

Kuah
12 buah cabai merah, buang bijinya
5 buah cabai rawit merah
2 st terasi
2 L air
500 gr gula pasir
2 sdm garam
75 ml cuka masak

Pelengkap
100 gr kacang tanah goreng
Kerupuk mie kuning

Cara membuat
Tumbuk cabai merah, rawit dan terasi. Sisihkan. jerang air bersama gula hingga mendidih
Masukkan bumbu halus dan garam. Aduk rata, didihkan kembali.
Angkat biarkan agak hangat, masukkan cuka, aduk rata. Dinginkan, saring
Campur irisan buah dalam wadah, siram kuah. Aduk rataSimpan dalam lemari pendingin selama 3 jam atau semalaman. keluarkan
Sajikan bersama kacang goreng dan kerupuk mi kuning

Kamis, 29 November 2007

Nori

Rumput laut yang telah diolah menjadi lembaran tipis kering. Berwarna hijau kehitaman. Biaa digunakan di dapur jepang. Dijual dalam kemasan plastik kedap udara. Dapat diperoleh di pasar swalayan bagian bahan makanan jepang.

Otak-otak Bungkus Nori

Bahan
3 lembar nori, siap pakai, potong bentuk pita lebar 2 cm
15 buah otak-otak ikan, siap pakai
Minyak untuk menggoreng
250 gr bumbu kacang siap pakai dilarutkan dengan 100 ml air panas

Cara Membuat
Rekatkan nori tepat di bagian tengah otak-otak
Olesi dengan air ujung nori, dan rapatkan
Goreng dalam minyak banyak dan panas hingga otak-otak matang dan nori kering
Tiriskan
Sajikan dengan bumbu kacang

Tape Keju Renyah

Bahan
250 gr tape singkong manis, buang serat, haluskan
100 gr kerju cheddar, parut
15 lbr kulit lumpia impor ukuran 12 X 12 cm
50 ml air
Minyak untuk menggoreng
75 gr cokelat masak pekat, tim hingga leleh
200 gr kacang mede goreng, cincang kasar

Cara Membuat
Campur tape dan keju, aduk rata, bagi jadi 15 bagian
Taruh satu bagian adonan tapai di tengah kulit lumpia, gulung hingga berbentuk seperti lumpia. Olesi kulit pinggirnya dengan air, rekatkan
Goreng dalam minyak banyak dan panas hingga matang berwarna kuning kecoklatan, angkat
Celup dalam cokelat leleh, dan gulingkan dalam kacang mede.

15 buah

Ikan Kakap Saus Mayones

Bahan :

100 gr kelapa parut kering yang agak kasar
1 butir telur ayam
2 sdm air
150 gr fillet ikan kakap
75 gr tepung terigu, ayak
Minyak untuk menggoreng

Saus Mayones :

100 gr mayones
1 sdm cappers cincang
1/2 st basil segar cincang
1 sg kecil bawang putih, memarkan, cincang halus
1 sdm air jeruk lemon

Pelengkap

Kentang rendang, kukus, kupas, salut peterseli

Rebus sebentar :

Wortel mini
Buncis

Cara Membuat :

Campur telur dengan air, aduk rata. Sisihkan
Salut ikan dengan tepung terigu hingga rata. Celupkan ke dalam larutan telur hingga rata. Salut lagi dengan kelapa parut hingga rata.
Goreng dalam minyak banyak dan panas hingga matang. Angkat. Tiriskan.

Saus :

Campur semua bahan, aduk rata.
Sajikan dengan pelengkap.

Rabu, 28 November 2007

Cabuk Rambak

Bahan :

Ketupat jadi
Karak/ Rambak sapi

Sambal :

Kelapa sedang di bakar diatas wajan
Gula merah
Garam
Bawang Putih
Daun Jeruk
Cabai rawit

Cara Membuat sambal :
Semua bahan digiling (dipipis)

Cara Penyajian :

Iris ketupat, letakkan karak diatasnya, olesi dengan sambel yang sudah diencerkan dengan sedikit air.
Sebaiknya disajikan dengan pincuk daun pisang.

Bakso

Berbagai sumber menyatakan bahwa bakso merupakan hasil kebudayaan kuliner China. Namun, sudah lama hingan satu ini begitu akrab dengan kita. Bakso dinikmati oleh semua lapisan masyarakat. Sajian berupa bola daging dengan kuah ini bisa didapat di penjaja keliling maupun restoran yang memasang harga berkali lipat untuk semangkuk bakso.
Sebutan bakso pun tak seragam. Ada yang menyebut bakso, ada pula yang melafalkannya dengan baso. menurut sebuah sumber, kata "ba" merupakan penghalusan dari kata babi, sedangkan "so" berarti daging yang dikepal kecil-kecil. Namun, daging babi tidak dikonsumsi oleh mayoritas masyarakat Indonesia yang beragama Islam. Penggunaan daging sapi membuat bakso digemari dan mudah dijumpai dimana-mana.
Selain berbahan daging sapi, bakso juga dibuat dari daging ayam, udang, ikan, bahkan cumi dan kepiting. Pengertian bakso di masyarakat saat ini adalah segala sesuatu terbuat dari daging yang dibentuk bulat dengan berbagai ukuran.
Variasi pun muncul dalam cara menyajikan bakso. Dari bakso kuah, nasi goreng bakso, mi goreng dengan bakso.

sumber : Kompas 25 November 2007

Tips Cake dan Kue Kering

  1. Gula Castor adalah gula pasir yang butiran nya lembut. Bisa di buat dengan cara memasukkan gula pasir biasa kedalam kantong plastik bening, kemudian pukul2 hingga hancur. (s:Bara Patirajawane)

Sate Makasar

Bahan :
200 gr daging sapi has dalam, potong 1 X 2 X 2,5 cm
100 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 sdm kecap manis
16 tusuk sate

Bumbu halus :
1 sdt merica
1 sdt ketumbar
1/8 sdt jinten
2 cm lengkuas
1 sdm gula merah
1/4 sdt adas sangrai
1 sdt garam
1 btg sereh

Bumbu kacang :
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdt terasi
1 sdt garam
2 sdm gula merah
2 sdm irisan halus cabe rawit
100 gr kacang tanah, disangrai, buang kulitnya dihaluskan
3 sdm kecap manis
200 ml santan
4 bh belimbing sayur diiris tipis

Cara membuat
  1. Aduk potongan daging bersama bumbu yang telah dihaluskan dan santan, aduk sampai rata.
  2. Tusuk setiap potong daging dengan tusuk sate hingga 16 tusuk, bakar di atas bara api sambil dibalik-balik dan diolesi dengan bumbu dan kecap. Panggang hingga daging matang.
  3. Buat bumbu kacang : Rebur dengan santan, kacang tanah yang telah dihaluskan, bumbu kacang yang halus, kecap dan irirsan cabe rawit, sambil diaduk hingga kental, angkat, masukkan belimbing yang telah diiris tipis, aduk, sisihkan.
  4. Sajikan sate dengan bumbu kacang.

Pisang Hijau (Hidangan Sulawesi Selatan)

Bahan :

200 gr tepung beras
400 ml santan cair dari 1 btr kelapa
50 gr gula pasir
1/2 st garam
10 lbr daun suji dan 10 lbr daun pandan, diblender bersama
tambah 50 ml air, saring ambil airnya
50 ml santan kental
10 bh pisang raja/kepok yang tua, dikukus, kupas
daun pisang untuk membungkus

Saus Santan :

35 gr tepung beras
100 gr gula pasir
1/2 st garam 500 ml santan
2 lbr daun pandan

Cara Membuat :

Campurkan tepung beras, santan cair, gula, garam dan perasan daun suji, aduk rata, jerang diatas api hingga kental dan matang. Dinginkan
Olesi selembar daun pisang dengan santan kental, letakkan 3 sdm adonan diatas daun, tipiskan sekitar 1/2 cm , beri 1 buah pisang, tutup dengan adonan sampai pisang tertutup, gulung.
Kukus sekitar 10 menit, angkat dan dinginkan.

Saus Santan :
Campur semua bahan saus kecuali tepung beras, aduk rata, masak hingga mendidih, masukkan tepung beras yang telah dicairkan dengan sedikit air/santan, masak sambil diaduk hingga matang dan agak kental, angkat sisihkan.

Penyajian :

Pisang dikeluarkan dari bungkusnya diberi 3 sm saus, atasnya diberi es serut kemudian tuangi 1 sm sirup merah.

u/ 10 porsi

Cake Pisang Capucino

Bahan :

200 gr margarin
125 gr gula castor
2 bungkus (60 gr) kapucino bubuk
100 gr pisang ambon, haluskan
4 butir telur
230 gr tepung terigu protein sedang
15 gr tepung maizena
1/2 st baking powder
50 ml susu cair

Bahan Krim :

70 gr mentega putih
30 gr margarin
1 bks capucino bubuk
100 gr susu kental manis putih

Cara Membuat :

  1. Cake : kocok margarin dan gula castor sampai lembut. Tambahkan capucino bubuk. Kocok rata. Masukkan pisang ambon. Kocok rata.
  2. Tambahkan telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil diayak dan dikocok perlahan.
  3. Masukkan sisa tepung terigu, tepung maizena, dan baking powder sambil diayak bergantian dengan susu cair sambil dikocok perlahan.
  4. Tuang di loyang 22 X 22 X 4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
  5. Oven 30 menit dengan suhu 190 derajat Celcius
  6. Krim : kocok mentega putih dan margarin sampai putih. Tambahkan capucino bubuk dan susu kental manis putih. Kocok rata.
  7. Oles diatas cake. Tabur tipis capucino bubuk.

untuk 12 potong

sumber : Kompas Minggu

Cake Pisang Kukus

Bahan :
3 butir telur
90 gr gula palem
1/8 st garam
75 gr tepung terigu protein sedang
1/4 st baking powder
15 gr maizena
1/4 st kayumanis bubuk
40 gr margarin , lelehkan
125 gr pisang ambon, haluskan
15 gr kenari, iris panjang

Cara Membuat :
1. Kocok telur, gula, dan garam sampai mengembang
2. Masukkan tepung terigu, baking powder, tepung maizena dan kayumanis sambil diayak dan diaduk rata
3. Tambahkan margarin leleh dan pisang. Aduk perlahan
4. Tuang di loyang 24 X 12 X 4 cm, yang sudah dioles margarin dan dialasi kertas roti
5. Tabur kenari, kukus 20 menit di atas api sedang

sumber : Kompas Minggu 25 November 2007